Indahnya Kesederhanaan Membawa Kebahagiaan

indahnya kesederhanaan
Indahnya Kesederhanaan Membawa Kebahagiaan

Sederhana itu Mudah

Banyak yang mengira sebuah kesederhanaan selalu berhubungan dengan materi atau gaya hidup yang kita jalani. Menjalani hidup dengan sederhana tak hanya membuat kita bahagia dan bersemangat dalam menjalani hari-hari melainkan membuat kita lebih sederhana dalam memikirkan suatu hal dalam hidup. Sederhana dalam menjalani hidup salah satunya yaitu memanfaatkan waktu dengan sebaik-baiknya.

Kesederhanaan adalah bentuk moderasasi dalam menjalani hidup. Allah pun telah menganjurkan kita untuk hidup dengan kesederhanaan, yaitu kehidupan yang menyeimbangkan antara kebutuhan dan kemampuan. Dengan membangun hidup yang sederhana, maka kita juga sedang membangun kebahagiaan. Kebahagiaan itu akan menampilkan suatu keindahan, lebih lagi jika kita senantiasa bersyukur pada apa yang telah kita miliki. Bahagia itu kita yang ciptakan. Kebahagiaan memang sangat sederhana, seperti bagaimana kita bersyukur dan menikmati setiap hembusan nafas kita.

Kesederhanaan adalah hal yang dapat memberi kita keseimbangan, kebebasan dan kebahagiaan hidup. Berikut hal yang perlu disederhanakan dalam hidup :

1. Harta yang Kita Miliki

Harta memang dapat memberikan suatu kebahagiaan bagi pemiliknya. Namun, pada kenyataannya kebahagiaan itu tidak melulu bergantung pada harta yang kita miliki. Setiap orang pasti menginginkan memiliki harta yang berlimpah. Namun, dibalik semua itu ada pula godaan serta cobaan yang tentunya akan menghampiri hidup kita. Dalam QS. An-Najm ayat 48 telah dijelaskan bahwa Allah lah yang memberikan kekayaan dan kecukupan, seperti pada ayat dibawah ini :

وَاَنَّهٗ هُوَ اَغْنٰى وَاَقْنٰىۙ

“Dan sesungguhnya Dialah yang memberikan kekayaan dan kecukupan”. (QS. An-Najm : 48)

2. Berkomitmen Pada Waktu

Kita menghabiskan waktu yang dimiliki untuk kerja, keluarga, kegiatan komunitas, kegiatan keagamaan ataupun melakukan hobi. Ini lebih baik jika kita mampu meninjau ulang setiap komitmen waktu yang dimiliki. Jika memungkinkan, cobalah untuk menghilangkan hal-hal yang tidak berkaitan dengan nilai-nilai yang kita jalani dalam kehidupan. Allah telah menempatkan waktu diposisi paling tinggi dan ini sudah dijelaskan dalam Al-Quran QS. Al-Ashr ayat 1-3 :

“Demi masa (Waktu), sesungguhnya manusia itu benar-benar dalam keadaan merugi (celaka), kecuali orang-orang yang beriman, beramal shalih, saling menasehati dalam kebenaran, dan saling menasehati dalam kesabaran.” (QS Al ‘Ashr: 1-3)

3. Tujuan Dalam Hidup

Dalam hidup, kita harus selalu memiliki tujuan. Sederhanakan tujuan hidup kita menjadi satu atau dua hal saja. Dengan begitu, kita akan semakin bersemangat dalam mencapainya. Dengan menyederhanakan tujuan, kita dapat meningkatkan fokus dalam diri kita. Ini juga dapat memperbesar peluang kita untuk meraih tujuan tersebut. Jika telah berhasil mencapainya, kita dapat menambah tujuan baru.

4. Pikiran Negatif

Tidak ada gunanya memiliki emosi negatif. Rasa benci, kepahitan, cemburu dan iri hati hanya akan menurunkan kualitas diri dan menghambat kesuksesan. Jadi, pastikan bahwa kita dapat mengendalikan pikiran dengan baik. Kita harus memaafkan hal buruk yang terjadi di masa lalu dan merubahnya menjadi pelajaran hidup, sehingga kita memiliki pikiran yang positif dalam menajalani setiap inci kehidupan.

5. Berhutang

Ada dua pilihan dalam hidup kita untuk menangani masalah keuangan. Kita yang dikendalikan uang ataukah uang yang kita kendalikan. Kalau kita yang dikendalikan uang maka uang yang ada dalam hidup kita tidak ada artinya sama sekali. Namun, jika kita yang mengendalikan uang maka uang yang ada dalam hidup kita memiliki nilai dan manfaat yang sangat luar biasa. Jika kita memiliki banyak hutang, berusahalah untuk menguranginya. Kita mungkin harus menahan diri untuk mengurangi gaya hidup dan memprioritaskan kebutuhan hidup. Namun dengan demikian, kita juga akan merasa lebih nyaman dan tentram dalam meniti kehidupan. Gunakan uang yang ada, syukuri apa yang ada, hiduplah apa adanya.

Kesederhanaan begitu mudah untuk dijalani oleh setiap orang. Indahnya kesederhanaan dapat bernilai jika kita senantiasa bersyukur dalam menjalani kehidupan ini apa adanya tentunya dengan kemampuan yang kita miliki.

LSM Ummi maktum Voice
Membuka Mata Hati Menghadirkan Al-Quran Didalam Hati

Konfirmasi Wakaf

Informasi Lengkap

Website : umv.or.id

Telp. / WA : (022) 522 8552

FaceBook

Instagram

YouTube

Tik Tok

Copyright © 2024 Perkumpulan LSM UMMI MAKTUM VOICE